Firman Hamza Terpilih Pimpin PGRI Buton Selatan, Usung Transformasi Menuju Indonesia Emas

0
16
Konferensi ke-3 PGRI Buton Selatan di aula Al Safitri, Batauga, Rabu (30/7/2025). La Ode Firman Hamza terpilih memimpin PGRI Buton Selatan periode 2025-2030.

HELIONEWS, Batauga – La Ode Firman Hamza, S.Pd., M.Si. resmi terpilih sebagai Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Buton Selatan untuk masa bakti 2025–2030. Ia meraih 129 suara dalam pemilihan yang berlangsung melalui sistem voting pada Konferensi ke-3 PGRI Buton Selatan di aula Al Safitri Batauga, Rabu (30/7/2025).

Pemilihan tersebut mempertemukan dua tokoh pendidikan di Buton Selatan, yakni La Ode Firman Hamza dan La Ode Haerudin. La Ode Haerudin memperoleh 50 suara dari total pemilih yang hadir.

Konferensi ini mengusung tema “Transformasi PGRI Menuju Indonesia Emas”, dan turut dihadiri oleh seluruh perwakilan guru dari tiap kecamatan, serta perwakilan PGRI Provinsi Sulawesi Tenggara.

Selain memilih ketua, forum ini juga menetapkan lima formatur, yang selanjutnya akan memilih empat posisi penting: Ketua I, Ketua II, Sekretaris, dan Bendahara, melalui mekanisme komunikasi internal formatur.

Dalam pidato perdananya sebagai ketua terpilih, La Ode Firman Hamza menyampaikan komitmennya untuk membawa perubahan nyata di tubuh PGRI Buton Selatan. Ia menegaskan bahwa transformasi organisasi akan berfokus pada peningkatan kompetensi guru, penguatan peran pendidik sebagai teladan, penegakan kesejahteraan, serta memperkuat kolaborasi dengan pemangku kepentingan pendidikan.

“Saya menyadari betapa pentingnya peran guru sebagai agen transformasi bangsa. PGRI harus menjadi garda terdepan dalam membangun pendidikan yang berdaya saing,” ujarnya.

Ia menutup sambutan dengan ajakan kepada seluruh anggota untuk bersatu dan bekerja bersama demi mewujudkan visi besar pendidikan Indonesia.

“Marilah kita mengabdikan diri, menjalin sinergi, dan bekerja penuh dedikasi demi Indonesia Emas yang kita cita-citakan,” tegas Firman. (Adm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini